Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mentri Koordinator Berniat Membangun Bioskop 4 Dimensi Di Danau Toba


www.idtoba.com

Menteri Koordinator, Rizal Ramli pernah mengemukakan, Direktur Smithsonian Institute yang saat ini tercatat sebagai pengelola museum terbagus di Amerika, akan didatangkan ke Danau Toba untuk perencanaan pembangunan Imax Theater 4 dimensi, hiburan bioskop perdana untuk warga dan turis yang datang ke pulau paling terkenal se nusantara tersebut", ini ungkapan Rizal  yang ditulis wartawan Kamis (26/5/2016).

Pembangunan bioskop tersebut sejalan dengan pengembangan wisata Danau Toba Sumatera Utara . Pemerintah berupaya mengembangkan teater 4 dimensi senada dengan sejarah Danau Toba yang terjadi di Sumatera Utara, Indonesia. Artinya, akan muncul film tentang peristiwa ledakan yang melanda Danau Toba, sebuah adegan bersejarah yang terjadi puluhan ribu tahun yang lalu.


Rizal Ramli berujar, pengunjung akan merasakan berbagai efek luar biasa dari bioskop tersebut. Jika anda masuk ke sana, seolah-olah anda akan merasakan hujan abu, semburan es, dan efek luar biasa lainnya yang ditampilkan bioskop 4 dimensi.

Menteri Koordinator tersebut menambahkan, Danau Toba memiliki kisah sejarah yang dasyat sejauh puluhan ribu tahun lalu. Peristiwa yang dialami Danau Toba tersebut melebihi kisah mengerikan tentang sejarah ledakan gunung Pompeii seperti catatan musibah maha dasyat yang terjadi di Italia .


Kisah es batu yang diselimuti abu sekaligus perubahan iklim, tayangan ledakan Danau Toba yang tertulis takdir sejauh puluhan ribu tahun lalu akan anda rasakan dengan senyata mungkin jika bioskop 4 dimensi ini benar benar sudah muncul di danau toba nantinya.

www.idtoba.com 2


Memang kita berharap ucapan dan niat dari Mentri Koordinator Rizal Ramli benar benar akan terealisasikan dalam waktu cepat. Tentu kita tidak mau di iming-imingi hal-hal yang ajaib dan megah apabila itu hanya ucapan dan angin lalu saja. Memang belum ada kabar yang pasti kapan kabar gembira ini mulai akan dilaksanakan. 

Mengingat Danau Toba memang butuh upgrade tehnologi dan perangkat yang baik untuk lebih menarik wisatawan di zaman sekarang ini. Kita doakan bersama moga-moga secepatnya semua ucapan dari Menteri Koordinator Rizal Ramli akan benar-benar dilaksanakan dalam waktu secepat-cepatnya.
Pernando Harianja
Pernando Harianja Pendiri dan Pengelola di InfoLoh.com, yang hobby dalam pembuatan Program Komputer, dan ngeBlog. Untuk kenal lebih dekat Follow IG saya: @pernando_harianja

Posting Komentar untuk "Mentri Koordinator Berniat Membangun Bioskop 4 Dimensi Di Danau Toba"